Mitos Atau Fakta? AC Dimatikan Sebelum Starter Mesin Biar Aki Awet

Joni Lono Mulia - Minggu, 14 Januari 2018 | 19:19 WIB

Ilustrasi matikan AC mobil (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - Bisa jadi semua pemilik mobil terbiasa dengan terbiasa mematikan tombol AC sebelum menghidupkan atau menyalakan mesin.

Kebiasaan AC dimatikan sebelum start mesin, diyakini  mampu meringankan beban listrik bagi aki.

Apakah kebiasaan mematikan AC itu memang perlu dilakukan?

(BACA JUGA: Video, Momen-Momen Pertarungan Rossi Dikasih Soundtrack Faded, Penontonnya Bejibun)

"Kebiasaan menonaktifkan AC sebelum menghidupkan maupun mematikan mobil sebenarnya hanya berlaku pada mobil-mobil tahun produksi lama," terang Iwan Abdurahman, General Repair Service Manager Workshop Department, Technical Service Division PT Toyota Astra Motor kepada GridOto.com.

Untuk mobil di atas tahun 2000-an , rasanya tidak perlu dilakukan lagi mengingat teknologi pada mobil sekarang sudah dirancang sedemikian rupa untuk dapat menyalurkan tenaga listrik secara efisien.

(BACA JUGA: Ini Kata Juara Dunia WSBK, All New Ninja 250 Bisa Tandingi CBR250RR Dan R25)

Iwan Abdurahman merinci, bahwa dalam buku pedoman pemilik kendaraan sebenarnya juga tidak menyarankan untuk melakukan hal tersebut.

"Kebiasaan tersebut kemungkinan hanyalah mitos yang didapat dari pengalaman orang dulu saja," pungkas Iwan Abdurahman.

Jadi, terjawab ya bila mematikan AC sebelum menghidupkan mesin mobil itu ternyata mitos semata