Otomotifnet.com - Penggunaan mobil sebagai alat transportasi darat tentunya memiliki keterbatasan.
Untuk bisa menyeberangi dari kepulauan satu menuju lainnya dibutuhkan kapal laut sebagai pengangkut.
Dikutip melalui reckontalk.com, sebuah mobil mampu menyeberangi laut tanpa menggunakan kapal sebagai sarana untuk menyeberang.
Kejadian tersebut ada di negeri Kincir Angin, Belanda.
(BACA JUGA: Ketebak Nggak Nih, Harga Motor Rp 150 Ribuan, Iklan Motor Tahun Berapa Coba?)
Terlihat mobil melewati lautan seperti adanya 'lorong waktu' di laut tersebut.
Usut punya usut ternyata mobil yang melewati laut tersebut bukannya menggunakan 'lorong waktu' melainkan ada sebuah jalan di bawah laut atau biasa disebut underpass.
Jadi pada jalan ini dibuat sebuah jalan yang melintas di bawah air, sementara permukaan atas dilewati oleh aliran air dari danau Veluwemeer.
Aliran air dan arus lalu lintas tidak saling mengganggu dan bertabrakan.