Aneh! Orang Lain Nyeduh Kopi, Pria Ini Nyeduh Motor, Kalau Enggak Lihat Pasti Heran

Taufan Rizaldy Putra - Rabu, 21 Februari 2018 | 12:14 WIB

Tangki Motor Yang Diseduh (Taufan Rizaldy Putra - )

Otomotifnet.com - Saat orang lain merebus air untuk menyeduh kopi atau teh, pria yang satu ini justru menyeduh motornya.

Bukan dicelupin lalu diaduk-aduk, melainkan air panas tersebut disiramkan ke atas tangkinya. Buat apa ya?

Ternyata, saat disiramkan air panas warna tangki motor tersebut yang tadinya hitam berubah menjadi coklat tembaga!

Nah, hal tersebut bukanlah sulap atau pun sihir, melainkan pengecatan dengan cat khusus.

(BACA JUGA: Mabok Atau Ngantuk? Pria Membawa Motor Sempoyongan, Gagang Sendok Dijadikan Kunci Motor)

Cat motor ini dinamakan cat thermochromic yang memang sensitif terhadap panas.

Cara kerja cat ini seperti cat biasanya, namun cat tersebut punya pigmen cat yang bereaksi terhadap perubahan suhu.

Saat suhu naik, cat yang dijadikan pelapis di atasnya pun memudar dan memperlihatkan cat di bawahnya.

Biasanya cat tersebut berubah saat berada di suhu 86 derajat fahrenheit agar tidak terlalu sulit berubah warna.

(BACA JUGA: Sembrono, Detik-detik Mobil Mundur Menabrak Motor, Pengendara Lunglai Tak Bisa Bangun)

Perusahaan pertama yang menjual cat ini adalah Paint With Pearl dari Amerika Serikat, meski saat ini sudah banyak yang menjual cat dengan karakteristik serupa.

Penasaran seperti apa perubahan warna motor ini saat diseduh? Simak video yang diunggah oleh akun Instagram @papnmam__modified di bawah ini.

 

Hitam itu misterius...#part2 ???????? Harusnya kmrn digambar wanita bugil yak...???????????? #honda #hondacb400 #cb400sf #indosuperfour #custombike #custompaint #painting #paint #thermopaint #thermocromic #papnmam_modified

A post shared by PapnMam modified (@papnmam__modified) on