All About Honda Brio, Yang Minat Beli, Cek Dulu Seluk-beluknya

Parwata - Senin, 26 Maret 2018 | 11:00 WIB

Jagoannya Compact Hatchback (Parwata - )

Perhatikan Kaki-Kaki

Seperti halnya mobil seken lain pada umumnya, semua sektor harus dicek sebelum Anda membelinya.

"Untuk Brio, sebaiknya cek kondisi kaki-kaki seperti link stabilizer, sokbreker, dan juga silinder drum rem belakang kalau yang masih model teromol. Kalau mesin dan transmisi tidak ada masalah selama mengikuti perawatan berkala," ujar Bowo, Assistant Manager Honda Bintaro.

Pastikan Anda membeli Brio yang unitnya selalu dalam perawatan bengkel resmi agar service history-nya jelas.

Selain itu juga berpengaruh ke harga jual kembali loh!

Dok Otomotif
Ganti pelek

Modifikasi Honda Brio

Anda bisa meningkatkan kualitas audionya dengan mengganti headunitnya dengan model DVD monitor dan juga speaker yang lebih berkualitas.

Dok Otomotif
Per dan Sokbreker

Lalu agar terlihat lebih keren tak ada salahnya peleknya juga diganti dengan model yang lebih sporty dan diameter yang lebih besar.

Suspensi pun bisa dimodifikasi dengan memasang sport kit khusus Brio.

Dok Otomotif
Head unit

Harga Pasaran Honda Brio Seken

Honda Brio seken di pasaran cukup mudah ditemui, namun Anda jangan lengah soal kondisinya.

Selain itu jangan gampang terpikat dengan harga yang lebih murah dari pasaran.

Di beberapa surat kabar ibukota dan dari beberapa website jual beli mobil bekas, Honda Brio dijual mulai dari Rp 105 juta untuk tahun 2012 tipe S manual sampai Rp 135 jutaan untuk tahun 2017 RS matik.

Dok Otomotif
Honda Brio

Namun semua itu kembali ke kondisinya, bisa saja ada yang menjual lebih mahal dari harga pasaran dengan kondisi tertentu.