Banyak Diminati, New Rush Masih Inden, Dealer Toyota Cari Akal Konsumen Nggak Lari

Joni Lono Mulia - Sabtu, 31 Maret 2018 | 14:19 WIB

Toyota All New Rush (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com - Toyota New Rush ternyata peminat cukup besar sejak awal kemunculannya.

Sejak pertama kali dirilis hingga akhir Februari 2018 ini, total pemesan disebut-sebut sudah mencapai 19.000 unit.

Hal itulah yang menjadi salah satu alasan bahwa Rush baru ini, masih harus inden jika ada konsumen yang ingin membelinya.

Seperti yang diungkapkan Astrido, dealer resmi Toyota, inden yang terjadi juga ternyata lumayan lama, yakni mencapai empat sampai lima bulan.

(BACA JUGA: Dahsyat! Valentino Rossi Geber Ferrari Baru, Enteng Naklukkin Tenaga 720 Dk)

Pihak Astrido mengakui, meski menunjukan indikasi larisnya produk, tetapi inden juga bukan sepenuhnya sesuatu hal yang bagus.

Pasalnya, inden berpotensi mengurangi minat konsumen, jika konsumen itu sudah tidak sabar.

Seperti yang dijelaskan Tony H. Suparta, Marketing Director Astrido, mengatakan kalau pihaknya harus mengatur strategi untuk menjaga konsumen inden.

“Pendekatan pada customer, saya rasa itulah yang bisa kami lakukan."

"Saya belum bisa kasih tahu persisnya seperti apa, tapi kami pasti akan lakukan aktivitas untuk hal itu."

"Sehingga customer tidak ke mana-mana, menghibur konsumen lah daripada menunggu kelamaan,” ujar Tony H. Suparta.

(BACA JUGA: Pengendara Ojek Online Bantu Sopir Keluar Dari Truk Yang Blesek Ke Dalam, Ada Usul Bikin Fitur Go-Emergency)

Saat ini Tony H. Suparta menyatakan bahwa pihaknya hanya bisa berharap ke Toyota Astra Motor (TAM) untuk segera mensuplai New Rush.

Dari Astrido, pesanan yang masuk dikatakan sudah mencapai 2.000 unit.