Duh, Kecelakaan Beruntun Bus Rem Blong Di Jalur Puncak, Baru Bisa Berhenti Habis Nabrak 7 Mobil

Joni Lono Mulia - Minggu, 15 April 2018 | 11:17 WIB

Tabrakan beruntun yang disebabkan bus mengalami rem blong di jalur Puncak, Sabtu (14/4/2018) (Joni Lono Mulia - )

Otomotifnet.com- Kecelakaan lalulintas terjadi di jalur Puncak, tepatnya jalan raya Cianjur- Ciawi di depan Rumah Makan Bakmi golek di Kampung Leuwimalang, Desa Kopo, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor.

Kecelakaan tabrakan beruntun melibatkan tujuh kendaraan, Sabtu (14/4/2018).

Dijellaskan AKBP Hasby Ristama, Kasat Lantas Polres Bogor, kejadian kecelakaan tersebut terjadi ketika bus dengan nomor polisi N 7755 UG melaju dari arah Puncak.

(BACA JUGA: Dititipkan Hampir Setahun di Bengkel Modifikasi, Toyota 86 Berakhir Seperti Ini)

Saat bus melintasi jalur turunan di jalan raya Cianjur Ciawi Desa Kopo, tiba-tiba bus diduga mengalami rem blong.

Sehingga bus tersebut menabrak kendaraan yang ada di depannya searah bersamaan dengan hendak berbelok ke rumah makan Bakmi Golek.

"Jadi awal mulanya bus alami gagal fungsi pengereman sehingga sopir harus banting setir ke kiri dekat rumah makan Bakmi Golek," kata Hasby dikonfirmasi rekan GridOto.com, Minggu (15/4/2018).

"Atas kejadian tersebut Alhamdulilah tidak ada korban jiwa hanya ada satu orang anak kecil alami luka karena terbentur," imbuh AKBP Hasby Ristama.

(BACA JUGA: Benar-Benar Manjur, Tarikan Yamaha NMAX Loyo, Coba Pasang Per CVT BeAT dan Roller Xeon)

Berikut daftar Mobil yang tertabrak Bus:

1. Kendaraan Mitsubishi Outlander Nopol D-3541-KI
2. Kendaraan Honda Mobilio Nopol B-1195-CA
3. Kendaraan Nisan Grand Livina Nopol B-1114-TRR
4. Kemdaraan Honda Freed Nopol B-1314-EKZ
5. Kendaraan Daihatsu Terios Nopol B-2653-TKL
6. Kendaraan Daihatsu Sigra Nopol B-2489-SQQ.
7. Kendaraan Honda City Nopol B-1451-WEQ