Waduh, Inden Mitsubishi Xpander Masih Panjang, Kok Malah Ekspor Duluan?

Parwata - Rabu, 25 April 2018 | 18:15 WIB

Produksi Mitsubishi Xpander ditingkatkan menjadi 10 ribu unit per bulan (Parwata - )

Kato berujar, sejak awal pihaknya berusaha untuk memenuhi pasar domestik terlebih dahulu.

Namun karena pasar ekspor terbesar saat ini, Filipina, belum mendapat jatah Xpander sama sekali.

Makanya MMKI berusaha untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

(BACA JUGA: Temuan Lain Kasus Per Sokbreker PCX Bengkok, Sasis Kanan Diduga Lebih Tinggi Atau Kiri Yang Lebih Rendah)

"Inden di sana sudah mencapai 3.000 unit, sehingga Filipina sudah sangat eager untuk segera mendapatkan kendaraannya," tutur Kato.

"Padahal sampai sekarang di sana belum launching, mobilnya baru dikirim hari ini," tambahnya.

Ia juga mengatakan, sebenarnya ekspor sudah harus dilakukan sejak Januari 2018.

Namun karena Indonesia memiliki inden yang cukup panjang, dan permintaan yang sangat baik.

Sehingga ekspor baru bisa dilaksanakan pada hari ini.

"Jadi prioritas sebetulnya tetap pasar domestik," tutup Kato.

Nah, begitu ternyata sob, buat kamu yang masih harus inden, saran kami sabar dulu aja ya.