Ini Perkiraan Harga Komponen Suspensi Ford Everest Generasi Kedua di Bengkel Spesialis

Parwata - Sabtu, 5 Mei 2018 | 20:40 WIB

Suasana di Bengkel Eyna Motor, bengkel spesialis Ford di Tangerang Selatan (Parwata - )

Otomotifnet.com - Dengan budget kurang dari Rp 200 jutaan, saat ini sudah bisa meminang Ford Everest generasi kedua.

Tapi ingat, selain menaruh fokus pada mesin perhatikan juga bagian kaki-kakinya.

Umur serta cara pemakaian berpengaruh, karena kinerja komponen ini pun akan berangsur menurun.

Maka sediakan budget khusus untuk bagian kaki-kaki, jika ingin mendapatkan performa serta kenyamanan yang mantap saat melaju.

(BACA JUGA: Makin Keren Pakai Head Unit Android, Buat Ignis Lagi Diskon Rp 1 Juta)

Eyna Motor, salah satu bengkel spesialis Ford di Ciputat Timur, Tangerang Selatan menjual kaki-kaki untuk SUV pabrikan Amerika ini.

"Kalau kaki kaki agak lumayan, satu set Rp 8 sampai 10 juta (untuk Everest generasi kedua)," ujar Heru, dari Eyna Motor.

Untuk itu, Anda perlu siapkan budget tambahan di luar biaya membeli mobil. 

Lebih untung kalau Anda mendapat yang kondisinya masih oke.

Tapi kalau harus keluar biaya, berikut perkiraan angkanya yang ditawarkan oleh Eyna Motor.

(BACA JUGA: Aksi Saat Konvoi Kelulusan SMA Berakhir Memalukan, Pelajar Panen Kutukan)

Long tie-rod: Rp 613 ribu/pcs

Tie-rod: Rp 388 ribu

Ball join: Rp 232 ribu

Engine mounting: Rp 293 ribu

Idler arm: Rp 2,32 juta

Bushing upper arm: Rp 210 ribu

Laher: Rp 868 ribu