Berharap Padam, Pembalap Tiup Motor Terbakar Kayak Lilin Ulang Tahun, Mekanik Guyur Air Sebotol

Indra Aditya - Minggu, 6 Mei 2018 | 14:03 WIB

Motor pembalap terbakar, ironisnya hanya disiram dengan air sebotol dan api malah membesar. (Indra Aditya - )

Otomotifnet.com – Entah bagaimana awal ceritanya, motor balap tiba-tiba terbalik.

Bukan itu saja, muncul percikan api secara tiba-tiba dan kian membesar.

Karena panik pembalap berusaha memadamkan api dibantu pembalap lain dan tim mekanik.

Si pembalap tampak berusaha memadamkan api. 

Mungkin panik, si pembalap mengira api bisa ditiup seperti lilin kue ultah.

Lucunya, bukan membawa karung basah atau air dalam jumlah banyak, seorang mekanik tampak menyiram api menggunakan air sebotol.

(BACA JUGA: Towing Motor Royal Enfield Dibedakan Status dan Jarak, Biaya Kisaran Rp 250-450 Ribu)

Ibaratnya buat minum aja kurang apalagi menyiramkan api yang mulai membesar.

Setelah disiram, api bukannya padam malah makin membesar.

Simak deh video yang diunggah akun Instagram @agoez_bandz berikut.

 

Nyiram nya cuma pakek air aqua sebotol... ???????? . . . Gimana gaes menurut kalian??

A post shared by Agoez Bandz (@agoez_bandz) on