Kalau Harga Super Cub C125 Terlalu Mahal, Nih Motor Bebek Yang Lebih Murah

Joni Lono Mulia - Senin, 20 Agustus 2018 | 20:20 WIB

Honda Super Cub C110 (Joni Lono Mulia - )

Honda Super Cub C110


Lalu, jika motor ini dianggap kemahalan, sebenarnya Honda juga mempunyai varian yang lebih murah.

Desainnya sama-sama bebek retro modern namun dengan spesifikasi dan spek mesin yang lebih sederhana.

Namanya Honda Super Cub C110 yang dipasarkan di beberapa negara seperti Thailand hingga Jepang. 

(BACA JUGA: Mata Uang Dolar Naik, Importir Umum Menangis)

Jika dilihat secara kasat mata dan dari data spesifikasinya, mesin motor ini mirip Honda Revo 110 di Indonesia hanya 110 cc.

Sedang desainnya, lebih mirip Honda C70 yang pernah dipasarkan di Tanah Air di era tahun 1970-an.

Spesifikasi kaki-kakinya juga sederhana, masih menggunakan pelek jari-jari dan rem teromol di kedua roda.

(BACA JUGA: Sandiaga Uno Puji Aksi Presiden Jokowi Naik Moge di Pembukaan Asian Games 2018)