3. BMW 318i E36 1993-1998
BMW E36 merupakan generasi ketiga dari sedan Seri 3. Dan 318i merupakan varian dengan mesin M43 1.800 cc 4 silinder. Dengan gengsi sebagai sedan premium Eropa, BMW Seri 3 E36 seringkali dijadikan mobil hobi yang dipakai untuk acara tertentu.
Saat kami melihat salah satu situs jual-beli online, BMW 318i E36 banyak dibanderol di harga Rp 30-50 jutaan tergantung tahun dan kondisinya.
Mobil ini memiliki konsumsi bensin sekitar 1:10 dengan bahan bakar Pertalite yang sudah cukup untuk spesifikasi mesin di zamannya.
4. Mercedes-Benz C180 W202 1994-1996
Mercedes-Benz C 180 W202 bisa menjadi alternatif sedan Eropa bagi Anda yang lebih menyukai desain yang elegan dan lebih mengutamakan kenyamanan. Mobil ini memiliki mesin 4 silinder 1.800 cc.
Di salah satu situs jual-beli online, mobil ini dibanderol sekitar Rp 40-50 jutaan tergantung kondisi mobil dan kendaraannya.
(BACA JUGA: Anda Ingin Beli Mobil Bekas, Pedagang Rela Bantu Ganti Nomor Pelat Sesuai Kebutuhan)
Sayangnya kenyamanan kabin dari mobil ini harus dibayar dengan konsumsi bahan bakar yang sedikit boros. Dengan Pertalite, mobil ini hanya sanggup mencapai angka 1 liter untuk 8 km.