Test Ride All New Honda PCX Hybrid, Kalau Selisih Rp 5 Juta, Laris!

Parwata - Kamis, 25 Oktober 2018 | 10:41 WIB

Test Ride All New Honda PCX Hybrid (Parwata - )

Konsumsi Bensin

Dengan performa lebih responsif, ternyata konsumsi bensinnya lebih hemat.

Buktinya dengan tester yang sama berpostur 173 cm bobot 63 kg, gaya berkendara tetap agresif hobi buka gas spontan, pakai PCX Hybrid yang diisi Pertamax bisa meraih angka rata-rata 46 km/liter

Sedang PCX biasa cuma 41 km/liter atau lebih hemat 12%. Lebih tinggi dari klaim Honda yang menyebut cuma 2,2% saja.

Kalau bawa motornya halus sih yakin bisa lebih dari itu.

Handling

Rizky/Otomotifnet
Paling nikmat pakai riding mode S, responsif banget!

Karakter berkendara tetap persis PCX biasa, sasisnya rigid ditunjang suspensi yang cukup keras, sehingga buat “rebah” di tikungan anteng banget sampai ujung standar menggasak aspal pun tetap pede.

Rizky/Otomotif
Suspensi belakang juga cukup keras, tapi buat boncengan sih pas

Kelemahannya ketika menghajar lubang, naik dan turun polisi tidur terasa keras bikin sakit pinggang, apalagi busa joknya juga keras.

Rizky/Otomotif
Busa joknya keras nih!

Jadi sebaiknya kalau lewat jalan enggak rata pelan-pelan saja.

Enaknya handling juga ditunjang rem yang responsif dan pakem kendati sistem ABS yang dipakai cuma 1 channel khusus roda depan, yang mana tiap bekerja akan bunyi “nguuukkk”.

Rizky/Otomotif
Remnya pakem kendati ada suara “nguuk” khas ABS 1 channel

Bicara bunyi, klaksonnya kurang greget nih, pelan banget!