RX-King Keluaran Terakhir 2009 Laku 73,5 Juta, Yang Ambil Anggota DPR

Joni Lono Mulia - Rabu, 14 November 2018 | 20:30 WIB

Yamaha RXiKing mulus dibeli Anggota DPR RI (Joni Lono Mulia - )



Otomotifnet.com - Memang ada saja kalau sudah fanatik dengan motor lawas, apalagi motor yang sudah discontinued bisa terjual dengan harga lebih malah dari banderol motor baru saat itu.

Seperti halnya dengan orang yang memiliki sepeda motor keluaran tahun 2009, namun belum pernah dikendarai dan sengaja disimpan untuk dijual dengan harga tinggi satu waktu.

Bahkan, dunia maya sempat dihebohkan penjualan sepeda motor legendaris lansiran Yamaha, RX-King yang harganya setinggi langit.

Penjual yang mengiklankan sepeda motrornya di lapak satu lapak online terkemuka di Tanah Air ini, berhasil melego motor dua silinder miliknya Rp 50 juta.

Saat diselami, Yamaha RX-King yang akrab dijuluki 'raja jalanan' itu rupanya memiliki faktor 'X'.

(BACA JUGA: Sebastian Vettel Copot Topi Anak Kecil Lalu Dibuang, Diganti Miliknya)

Motor tersebut terbilang istimewa, karena belum sama sekali dipakai, alias masih baru.

Angka di odometer pun masih 0 kilometer.

Faktor 'X' lainnya, RX-King tahun rakitan 2009 itu, diketahui merupakan edisi terakhir sebelum akhirnya pabrikan Yamaha menyetop produksi, karena terganjal aturan emisi gas buang.

Dengan kata lain, motor itu berstatus barang langka.

Nah, yang paling baru adalah pemuda 21 tahun asal Bandung Jawa Barat berhasil menjual sepeda motor miliknya dengan harga yang lebih tinggi lagi.

(BACA JUGA: Miris, Gadis Kecil 7 Tahun Curi Motor, Otaknya Ibu Kandung Sendiri)

Instagram @ahmadsahroni88
Ahmad Sahroni