Otomotifnet.com - Seorang bocah tujuh tahun terlibat tindak kriminalitas pencurian motor.
Mirisnya, pelaku yang melibatkan bocah ternyata ibu kandungnya sendiri.
Saat ini DAF (7) diamankan di Polsekta Pontianak Barat, Kalimantan Barat.
Adalah Devi Tiomana, Ketua Yayasan Nanda Dian Nusantara (YNDN), yang mengungkapkan peristiwa ini.
Devi Tiomana yang selama ini dikenal sebagai aktivis perempuan dan anak ini, menuliskan kisah tentang DAF di akun Facebook miliknya, Devi Suhandoto, (13/10/2018).
“DAF umur 7 thn pelajar kelas 1 SD di kawasan Pontianak Timur terpaksa diamankan Polsekta Pontianak Barat karena diduga melakukan pencurian dan penggelapan motor bersama ibunya,” tulis Devi.
Devi menjelaskan DAF dan ibunya ditangkap tanggal 4 November 2018.
Ia kemudian mengaku menemukan sejumlah fakta terkait aksi DAF dan ibunya tersebut.
“DAF gadis kecil ini telah beberapa kali melakukan pencurian motor dan ponsel dibeberapa TKP,” tulis Devi.
Pengakuan DAF kepada Devi, ibunyalah yang telah memaksanya melakukan aksi kriminalitas itu.
(BACA JUGA: New Mitsubishi Triton Tambah Canggih, Sinyal Ditinggalin Pengusaha?)
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | tribunnews |
KOMENTAR