Keren, Start Ke-15 Andi Gilang Bisa Cetak Poin Di SS600 Thailand

Iday - Sabtu, 1 Desember 2018 | 23:25 WIB

Andi Gilang (Iday - )

Otomotifnet.com -  Perjuangan Andi Farid Izdihar, pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) patut diapresiasi.

Persisnya di race 1 Asia Road Racing Championship (ARRC) putaran 6 di sirkuit Buriram, Thailand (1/12/2018).

Hal ini karena dirinya tak patah semangat mengejar posisi finish supaya bisa lebih baik dan mendapatkan point.

Andi Gilang, panggilannya, start dari posisi 15.

"Saya sempat jatuh tapi itu tidak pengaruh. Yang pengaruh justru karena start kurang bagus jadi agak tertinggal," ucap pembalap dengan nomor motor 27 ini.

Padahal, strategi awalnya, langsung ngejar ke posisi rombongan depan supaya kemungkinan mendapat podium lebih besar.

Namun, karena start tersebut, posisi Andi Gilang terbilang sulit untuk ke depan.

"Jaraknya sudah terlalu jauh. Jadi saya fokus di rombongan saya saja. Jangan ada salah," tambahnya.

Berjuang di grup ketiga tersebut juga tidaklah mudah. Karena sebanyak kira-kira 4 pembalap saling berjuang memperbaiki posisi.

Sampai dengan lap-lap akhir, Andi Gilang tak bisa benar-benar meninggalkan rombongan. Sampai akhirnya finish di posisi 8.

Namun, karena ada pembalap yang dimundurkan posisi finish-nya, posisi Andi Gilang naik jadi ke-7.

Hasil lomba SS600
1. Ratthapong Wilairot - Yamaha Thailand Racing Team - 29.56,061
2. Decha Kraisart - Yamaha Thailand Racing Team - 29.57,431
3. Ahmad Yudhistira - Manual Tech KYT Kawasaki Racing - 30.01,433
7. Andi Farid Izdihar - Astra Honda Racing Team - 30.20,313
18. Gerry Salim - Astra Honda Racing Team - 30.36,879