Makin Panjang, Jasa Marga Optimis Tambah 200 Kilometer Jalan Tol Baru

Ignatius Ferdian - Senin, 14 Januari 2019 | 10:00 WIB

Ilustrasi jalan tol (Ignatius Ferdian - )

Tidak hanya itu, kata Agus Jasa Marga juga berencana mengikuti tender ruas tol yang diusung oleh Badan Pengelola Jalan Tol (BPJT).

"Terkait BPJT, Jasa Marga mengusulkan ruas prakarsa dan saat ini ruas yang sudah mendapat surat prakarsa dari Pemerintah adalah jalan tol akses Patimban dan jalan tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap," ujarnya.

Untuk jalan tol akses Patimban dan ruas Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap menggunakan skema konsorsium dimana JSMR sedang melengkapi dokumen prakarsa.

"Kalau dokumen prakarsa sudah lengkap, tahapan selanjutnya tinggal menunggu BPJT untuk melaksanakan tender investasinya," tutupnya.