Peugeot Speedfight 4 Dipakai Harian, Tampang Beda Jadi Perhatian

Sukandi - Minggu, 24 Februari 2019 | 11:16 WIB

PEUGEOT SPEEDFIGHT 4 (Sukandi - )

Terdapat juga power outlet 12 volt di ujung depan bagasi.

Geser ke bagian pengereman yang terbilang jempolan.

Depan pakai cakram wavy 215 mm dengan kaliper 3 piston dan belakang 196 mm menggunakan kaliper 1 piston.

Rian / OTOMOTIF
Kaliper depan 3 piston karena fitur SBC, memungkinkan tuas rem kiri untuk menjepit cakram depan

Remnya dibekali fitur Synchro Braking Control (SBC) makanya kaliper depan 3 piston.

Dengan fitur ini, ketika tuas rem kiri ditarik, rem depan turut bekerja. Yup mirip combi brake model hydraulic di Honda PCX.

Fitur SBC ini sangat berguna bagi pengendara pemula dan di kondisi macet.

Tangan kanan bisa fokus pada bukaan gas, pengereman cukup tangan kiri.

Tapi untuk pengereman yang lebih maksimal, tentu tuas rem kanan juga dibutuhkan ya!

Berbicara soal penerangan di malam hari, kedua lampu LED projector-nya juara bro! Terutama untuk lampu jauhnya yang memiliki pancara cahaya tajam, terang, dan fokus.

Rian / OTOMOTIF
Kedua lampu utamanya terang banget! Sayang titik cahayanya nanggung

Dijamin menembus gelapnya malam jadi lebih pede.

Tapi sayang lampu dekatnya terlalu menyorot ke bawah dan tak bisa disetel.

Akhirnya bingung karena kalau terus pakai lampu jauh akan menyilaukan pengendara dari arah berlawanan, sedangkan lampu dekatnya punya pancaran yang terlalu rendah.