Kompresi Mesin Bocor Banyak Cirinya, Coba Rasakan Tanda-tanda Ini

Irsyaad Wijaya - Selasa, 12 Maret 2019 | 17:35 WIB

Ruang bakar kepala silinder mesin Kawasaki H2 (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Problem ruang bakar mesin, biasanya kompresi 'ngempos' atau bocor.

Akibatnya performa mesin menjadi drop dan kurang nyaman.

Biasanya sih ada ciri-cirinya jika kompresi mesin bocor.

“Tidak hanya motor bisa mati mendadak saat berjalan, tanda lainnya adalah tenaga atau tarikan mesin jadi loyo,” buka Misto, pemilik bengkel spesialis Java Motor Sport (JMS).

(Baca Juga : Suzuki Satria F150 Tambah Power, Main Kompresi, Kurangi Paking Blok)

Selain mati mendadak, pada beberapa kasus mesin motor pun akan sulit dinyalakan kembali setelah mati.

Penyebab kebocoran kompresi pada mesin juga sangat beragam.

Bisa disebabkan oleh usia pakai atau kesalahan dalam penanganan.

“Untuk yang sudah pernah bongkar mesin, bisa disebabkan karena ada salah pemasangan. Atau bisa juga karena settingan klep yang terlalu rapat,” tambahnya di bengkel yang berlokasi di Jl. Ciputat Raya No.42, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

dok. Otomotifnet
Ilustrasi jarak renggang klep motor

(Baca Juga : Suzuki TS Antikompresi Bocor, Kepala Diganjal Baut)