Honda Gold Wing Nekat Ceper, Mau Tinggi Lagi, AirSus Siap Bantu

Ignatius Ferdian - Rabu, 20 Maret 2019 | 10:30 WIB

Honda Gold Wing dimodif pakai gaya low rider (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Ada yang menarik di acara Daytona Bike 2019 di Florida, Amerika Serikat dengan Honda Gold Wing yang satu ini.

Honda Gold Wing ceper ini menarik karena sudah dimodifikasi dengan gaya low rider-nya.

Motor yang kini diberi nama Cool Wing ini digarap oleh Steady Garage asal California.

Alex Monge
Tabung dan kompresor untuk air suspension-nya disimpan dibagasi muat lo

Untuk membuatnya jadi bergaya low rider, Steady Garage mengganti suspensi belakangnya menjadi suspensi udara.

(Baca Juga : Yamaha NMAX Mukanya Sangar, Ganti Bodi Kit Pakai Lampu Aerox)

Selain itu tabung udara dan kompresor untuk airsus ini disimpan di bagasi sebelah kiri.

Sementara bagasi sebelah kanan masih seperti sedia kala dan masih bisa untuk menyimpan barang.

Alex Monge
Joknya lebih elegan pakai jok kulit warna coklat

Ubahan lainnya ada pada joknya yang kini lebih simpel dan menarik karena memakai kulit sapi asli dan dijahit tangan.

Lalu bodinya juga kini diberi kelir biru yang membuatnya terkesan lebih elegan lagi.

(Baca Juga : Honda PCX Kayak NMAX, Stang Telanjang Pakai Handle Bar Cover)

Alex Monge
Warnanya yang biru juga bikin motor ini makin garang

Kaki depannya pun juga enggak kalah menarik karena kini peleknya dibuat padat dengan adanya pelat yang menutupi tiap rongganya.