"Lokasi pintu rel kereta api Pasar Karanganyar, sekitar pukul 11.45," buka Dika.
"Jangan Ditiru! Pelanggaran bertata tertib lalu lintas di pintu rel kereta api Karanganyar," tulis di captionnya.
"Kronologisnya, komunitas motor PCX entah dari plat kota mana, mungkin sedang konvoi, datang dari arah barat," lanjut di captionnya.
Padahal, itu bertepatan dengan sudah ditutupnya pintu palang kereta api.
"Entah apa pikiran mereka, komunitas tersebut langsung "nylesep" melewati palang pintu, dan berhenti menunggu di tepi rel kereta api seperti nampak pada gambar," tambah Dika.
Padahal, berhenti di depan pintu kereta sangat berbahaya, dimulai dari rawan tersambar kereta.
Lalu lanjut Dika, karena sudah ada yang memulai, motor lain yang bukan komunitas malah ikut-ikutan, melewati palang pintu.
"Ayolah...Masa iya hari gini kudu nunggu ada korban jiwa dulu, baru sadar berlalu lintas yg baik dan benar," pesan Dika.
Alangkah baiknya, ikuti peraturan lalu lintas terutama saat turing bersama, karena demi keselamatan diri sendiri dan orang lain.