Datsun GO+ Diuber Emak-emak Siang Bolong, Dibawa Lari Perampok, Anak Kebawa di Kursi Belakang

Ignatius Ferdian - Selasa, 28 Mei 2019 | 16:35 WIB

Seorang ibu naik motor kejar pencuri mobilnya karena anaknya ikut terbawa di dalam mobil (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Sebuah Datsun GO+ berwarna abu-abu mendadak dikejar-kejar seorang ibu-ibu dengan seorang ojek.

Ini terjadi ketika mobil yang dikendarai mobil ibu-ibu tersebut tiba-tiba dibawa kabur kawanan perampok.

Namun bukan hanya mobilnya yang dibawa kabur, namun anaknya yang berada di dalam mobil juga ikut terbawa perampok.

Peristiwa itu terjadi di Jalan Padat Karya, Kota Prabumulih, Sumatera Selatan (26/5/2019).

(Baca Juga: Suzuki Ertiga Hilang Balik Lagi, Muncul Di Kebun Karet, Sepucuk Surat Menyertai)

Korban diketahui bernama Sella Tri Aniputri (30) dan anaknya bernama Kiki (6), merupakan warga Jalan Sumatera, Kota Prabumulih.

Beruntung anak korban diturunkan para pelaku setelah 200 meter membawa kabur sehingga Kiki berhasil selamat.

Berdasarkan informasi dihimpun, sekitar pukul 11.00 WIB Putri bersama anaknya Kiki hendak membeli buah di kawasan Jalan Padat Karya Kelurahan Muaradua.

Lantaran anaknya tidur di kursi belakang, Putri kemudian meninggalkan anak dengan kondisi mobil menyala agar AC mobil tetap hidup.

(Baca Juga: Pada Mudik Lebaran 2019, Tol Trans Jawa Akan Dilintasi 150 Ribu Kendaraan Tiap Hari)