Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dua Kijang Innova Reborn Lipat Ban Depan, Pecahan Kaca Berserakan, Diawali Adu Banteng

Ignatius Ferdian - Minggu, 26 Mei 2019 | 13:30 WIB
Kondisi Kijang Innova Reborn setelah terlibat kecelakaan
TRIBUN JATENG/REZA GUSTAV PRADANA
Kondisi Kijang Innova Reborn setelah terlibat kecelakaan

Otomotifnet.com - Dua Toyota Kijang Innova Reborn warna putih dan hitam rusak bodi depan akibat terlibat kecelakaan.

Peristiwa ini terjadi di Jalan Diponegoro, tepatnya di tanjakan sekitar Jonas Photo, Semarang, Jawa Tengah (26/5/2019).

Kijang Innova putih berpelat nomor K8943SF ringsek di bagian kanan depan akibat tabrakan tersebut.

Sedangkan Kijang Innova yang berwarna hitam tak berpelat nomor juga ringsek di bagian kanan depan.

(Baca Juga: Suzuki Antisipasi Arus Mudik Lebaran, Ratusan Mobil Towing Siaga dari Sumatera Sampai NTB)

Bahkan ban depan sebelah kanan mobil tersebut terlihat patah.

Menurut penuturan saksi, Agus (23), kedua mobil ini tabrakan dari arah yang berlawanan atau "adu banteng".

Setelah kecelakaan pukul 03.50 WIB, kondisi kedua mobil tidak bisa berjalan.

Keduanya masih menunggu kedatangan mobil derek.

(Baca Juga: Toyota Avanza Bubar Tampang Depan, Nyetir Terlalu ke Kanan, Dihantam Lawan Arah)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa