Otomotifnet.com - Sebuah Daihatsu Espass hangus tak bersisa, menyisakan rangka.
Semua bodi mobil lawas tersebut dilahap api hingga ke kabin dalam.
Bahkan, cat di bodi mobil semua mengelupas menyisakan bekas karat.
Serat jok dan plastik yang membungkus interior juga tak luput dari amukan si jago merah.
(Baca Juga: BMW E36 320i Dilumat Jago Merah, Kaca Bolong, Pengemudi Pusing Mobil Hasil Pinjam)
Disebutkan, insiden ini terjadi di Slumbung, Kecamatan Gandusari, Kabupaten Blitar, Jatim, pukul 11:00 WIB, (30/6).
"Meski mobilnya, terbakar, korban berhasil menyelamatkan diri, dengan lari keluar," kata AKP Misdi, Kapolsek Gandusari.
"Namun demikian, kedua lengannya mengalami luka bakar," terangnya.
Saat itu korban tengah mengemudi Daihastu Espass bernopol AG 490 RH sendirian.
Ia melintas di Jembatan Kalisat, Desa Krisik, Kecamatan Gandusari karena informasinya hendak mengecek ke lokasi peternakan sapinya.
Tiba-tiba saat di lokasi, dari sektor mesin mengeluarkan asap dan hawa panas menyembur ke dalam kabin.
Karena posisi mesin berada di bawah jok depan, saat itu lah korban tersadar ada asap putih mengepul di belakang jok.
Melihat itu, korban tak bisa langsung menghentikan laju mobilnya.
(Baca Juga: Nissan X-Trail Ludes Dilahap Api, Ditinggal Pemilik Sisa Pelek)
"Karena ia sedang berada di atas jembatan, Ia tak langsung berhenti kaena khawatir menyebabkan kemacetan di atas jembatan itu," jelasnya.
"Akhirnya, ia mempercepat laju mobilnya, agar sampai ke ujung jembatan (sisi utara)," paparnya.
Namun celakanya, belum sempat menepikan mobil, api sudah menyambar tubuh korban yang berasal dari belakang jok.
"Untungnya, ia cepat lari (keluar mobilnya) di saat api sudah membesar, sehingga selamat meski sempat tersambar api,' ujarnya.
Warga ramai-ramai memadamkan api, dengan cara seadanya. Hanya sekitar 30 menit, api berhasil dipadamkan.
Tak pelak, kebakaran mobil itu menyebabkan kemacetan beberapa jam. Begitu api berhasil dipadamkan dan bodi mobil itu berhasil ditepikan, arus lalu lintas normal kembali.
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Mobil di Jembatan di Gandusari Blitar Mendadak Terbakar, Pengemudi Selamat Lompat dari Mobil