Otomotifnet.com - Tampilan Honda ADV150 memang menyedot perhatian banyak orang setelah peluncurannya.
Namun sepertinya tampilan saja tidak akan memuaskan, kalau performa motor gak nendang.
Bagi pemilik yang kurang puas dengan performa standar Honda ADV150 bisa melakukan upgrade pada sektor dapur pacu atau bore up dan upgrade CVT.
Namun sulitnya mencari part upgrade membuat sebagain pemilik resah karena Honda ADV150 belum lama mengaspal di jalanan.
(Baca Juga: Honda CS1 Mesin Gemuk, Tanam Head Silinder CB150R, Harus Ubah Bagian Ini)
Begitu juga dengan part pendongkrak performa untuk motor ini.
Masih jarang dijumpai di bengkel-bengkel modifikasi, namun berbeda dengan di Ultraspeed Racing.
Dikutip dari Instagram @ultraspeedracing, bengkel ini menyediakan paket bore up dan paket upgrade CVT.
Karena penasaran tim pun mendatangi bengkel Ultra Speed Racing (25/09/2019) di Jalan Daan Mogot KM 11 No. 6 Cengkareng Jakarta Barat.
(Baca Juga: Honda PCX 150 Butuh Alat Bongkar Bodi, Sembarangan Bisa Patah, Coba Pakai Alat Ini)
Tim langsung disambut jajaran spare part modifikasi untuk berbagai motor, seperti untuk Yamaha NMAX, Honda ADV150, Honda PCX dan lain sebagainya.
Untuk ketersediaan part upgrade CVT untuk Honda ADV150, di Ultraspeed ini sudah tersedia.
Untuk harga partnya sebagai berikut:
Mangkok ganda Rp 500.000.
Kampas ganda Rp 500.000.
Pulley set Rp 550.000.
Ongkosnya pasangnya Rp. 50.000.
Jika ditotal biaya upgrade untuk CVT adalah Rp 1.600.000.