All New Mazda CX-8 Bukan Lawan Fortuner dan Pajero Sport, Harga Buka Segmen Baru

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 23 November 2019 | 13:00 WIB

Mazda CX-8 terbaru (Irsyaad Wijaya - )

Sementara di tipe Elite captain seat ada di dua baris Kursi CX-8 yang hanya berkapasitas 6 orang, material jok premium Nappa Leather berkelir coklat juga jadi perbedaan.

Bersamaan dengan peluncurannya, PT EMI juga merilis harga All New CX-8 yang dibanderol Rp 664.800.000 untuk tipe Touring dan Rp 746.800.000 untuk tipe Elite.

Harun
Baris kedua All New Mazda CX-8 yang berkapasitas tiga penumpang

Harga tersebut sudah on the road di wilayah Jabodetabek dan siap dipesan unitnya.

Roy mengungkapkan, All New Mazda CX-8 menghadirkan segmen baru dalam persaingan pasar SUV di Indonesia.

(Baca Juga: Mazda CX-8 Siap Mengaspal di Indonesia, Bekal Mesin Gede 2.500 Cc)

"Walau persaingan SUV dari merek lain ada tetapi CX-8 ini segmennya beda karena ada pilihan 6 seater dan 7 seater," ucapnya.

"Saya rasa hadirnya produk baru ini malah membuat segmen baru antara kelas SUV yang harganya Rp 400-500 juta dengan yang harga Rp 800 juta ke atas," tutup Roy.

Jika melihat harga yang ditawarkan, nampaknya All New Mazda CX-8 memang bukan lawan Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero Sport atau Honda CR-V yang dibanderol Rp 400 jutaan hingga Rp 600 jutaan.

Harun
Kursi captain seat di baris kedua All New Mazda CX-8 tipe Elite