All New Honda BeAT Pakai Mesin Genio, Tampang Baby Vario, Lebih Irit dan Responsif

Fariz Ibrahim - Kamis, 16 Januari 2020 | 16:20 WIB

All New Honda BeAT (Fariz Ibrahim - )

Otomotifnet.com - PT. Astra Honda Motor (AHM) baru saja memperbaharui line up BeAT yang diberi nama All New Honda BeAT series.

Hadir dalam dua tipe yakni CBS dan CBS-ISS dengan total 9 piliham warna.

Tipe CBS memiliki 4 pilihan warna yakni Dance White, Techno Blue White, Hard Rock Black, dan Funk Red Black yang dipasarkan dengan harga Rp. 16.450.000,-(On The Road Jakarta).

Tipe CBS-ISS hadir dalam 3 pilihan warna Garage Black, Electro Blue Black dan Fusion Magenta Black yang dipasarkan dengan harga Rp. 17.150.000,- (On The Road Jakarta).

(Baca Juga: All New Honda BeAT Terbaru Ada Dua Model, 12 Pilihan Warna, Harga Termurah Rp 16 Jutaan)

Ada juga tipe Deluxe series (CBS-ISS) dengan 2 pilihan warna yakni Deluxe Black dan Deluxe Silver yang dipadukan dengan 3D Emblem untuk memberikan kesan mewah dan dipasarkan dengan harga Rp. 17.250.000,- (On The Road Jakarta).

Sementara itu, All New Honda BeAT Street hadir dengan tipe CBS dalam 3 pilihan warna yakni Street Black, Street Silver dan Street Black Silver.

Tipe ini dipasarkan dengan harga Rp. 17.150.000,- (On The Road Jakarta).

Dari sektor mesin BeAT menggunakan mesin 110 cc eSP terbaru dengan diameter piston 47 mm dan langkah piston 63,1 mm persis seperti yang dipakai pada Honda Genio.