Ducati Lirik Pembalap Muda, Andrea Dovizioso Kalem, Kandidat Fabio Quartararo?

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 25 Januari 2020 | 11:30 WIB

Grafis helm terbaru Andrea Dovizioso ternyata terinspirasi dari Manga Jepang (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Tim pabrikan Ducati tampaknya tertarik dengan pembalap muda.

Dugaannya, Ducati ingin merombak susunan pembalapnya yang kini diisi Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci.

Meski begitu, Andrea Dovizioso sama sekali tak merasa terancam.

Bukan rahasia lagi Ducati berupaya membimbing Jack Miller (25) dan Francesco Bagnaia (23).

(Baca Juga: Ducati Launching Tim MotoGP 2020, Livery Kian Racy, Banyak Part Aerodinamika)

MotoGP
Jack Miller dan Andrea Dovizioso

Tak hanya itu, Ducati juga mengincar Maverick Vinales (25) dan Fabio Quartararo (20).

Meski begitu, juga ada kemungkinan Dovizioso dan Danilo Petrucci akan dipertahankan.

Kontrak Dovizioso sendiri habis pada akhir 2020, yakni musim yang kedelapan berseragam merah.

Selama itu pula, Dovizioso selalu jadi rider Ducati terbaik, menjadi runner up di belakang Marc Marquez pada 2017, 2018, dan 2019.