Kampungnya Dikarantina Karena Virus Corona, Valentino Rossi Nggak Bisa Balapan?

Rezki Alif Pambudi,Ignatius Ferdian - Rabu, 11 Maret 2020 | 08:30 WIB

Valentino Rossi alias The Doctor dan kru pabrikan yang menaunginya. (Rezki Alif Pambudi,Ignatius Ferdian - )

Tapi ada sumber lain mengatakan, seperti dilansir dari Corsedimoto, Rossi dan rekan-rekannya itu bisa saja keluar dari karantina.

Rossi bisa keluar seperti yang terjadi ketika tim Atalanta (Italia) pergi ke Valencia (Spanyol) untuk melakoni laga sepak bola Liga Champions pada malam ini, 11 Maret dini hari pukul 03.00 WIB.

Tim Atalanta bisa keluar untuk alasan pekerjaan, seperti membela tim sepak bola, sesuai dengan peraturan yang diberikan Perdana Menteri Italia, Giuseppe Conte.

Dengan alasan yang mirip, bisa saja Rossi keluar ikut balapan.

(Baca Juga: Valentino Rossi Dibutuhkan Maverick Vinales, Tak Rela Pensiun Sekarang)

Valentino Rossi bisa meninggalkan markasnya untuk balapan ke Amerika dengan melewati sertifikasi diri oleh Public Security Department Italia.

Tapi, MotoGP Amerika juga masih diragukan karena pemerintah setempat memperketat akses warga asing yang masuk ke wilayahnya.

Kabarnya akan ada seri pengganti Amerika, kita tunggu saja.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Virus Corona membuat beberapa event besar di berbagai negara terpaksa dibatalkan, termasuk juga ke industri otomotif khususnya event motorsport. Apalagi event balap dengan taraf internasional melibatkan banyak orang dari berbagai negara dan diadakan juga di negara yang risiko penyebaran virus Corona-nya cukup tinggi. Berikut beberapa event balap besar yang terganggu virus Corona seperti dilansir GridOto.com dari Crash.net. #corona #viruscorona #formula1 #motogp #f1china #motorsport #gridoto #gridmotor #otomotif #otomania #otorace #otoseken #motorplus #jip #otomotifweekly #GridNetwork #goA via @gridoto

A post shared by Tabloid OTOMOTIF (@otomotifweekly) on