Jadwal MotoGP 2020 Diundur, Bos Ducati : Honda Dan Marc Marquez Diuntungkan

Nur Pramudito,Ignatius Ferdian - Senin, 16 Maret 2020 | 18:35 WIB

Gigi Dall'Igna (Nur Pramudito,Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Gigi Dall'Igna menilai kalau Repsol Honda jadi tim paling diuntungkan dengan ditundanya jadwal MotoGP 2020.

Dorna Sports selaku pihak penyelenggara mau tak mau menunda beberapa seri, MotoGP Thailand hingga MotoGP Argentina.

Penundaan ini tentu menimbulkan kerugian besar, mulai promotor di masing-masing negara tuan rumah, bahkan juga Dorna Sports.

Namun, keputusan ini dianggap sebagai opsi terbaik karena penyebaran virus corona yang terus meluas di banyak negara.

(Baca Juga: Johann Zarco Pede Kebal Virus Corona, Ikut Tes Pramusim Tanpa Masker, Ini Alasannya)

Bos Tim Ducati menyebut mundurnya jadwal MotoGP 2020 akan dimanfaatkan untuk mempersiapkan Marc Marquez dan memperbaiki beberapa komponen Honda RC213V terbaru.

"Saya percaya bahwa Marc Marquez akan mendapat manfaat dari situasi ini karena dialah yang secara fisik butuh waktu untuk pulih," kata Dall'Igna dilansir dari GPOne.

"Dengan waktu persiapan lebih, Marc akan lebih siap. Penundaan ini juga meninggalkan ruang bagi beberapa produsen yang memiliki masalah dalam hal kinerja, terutama Honda," sambung Dall'Igna.

Dengan mundurnya jadwal MotoGP 2020, Marc Marquez memiliki waktu lebih banyak untuk memulihkan bahu.

(Baca Juga: Valentino Rossi Berkontribusi Lawan Virus Corona, Jadi Donatur Untuk Penyembuhan Pasien)

Untuk diketahui, pembalap asal Spanyol itu menjalani operasi bahu sebelum tes pramusim.

Honda juga memiliki waktu untuk menyempurnakan motor agar lebih ramah terhadap rider anyar mereka, Alex Marquez.

Menurut Dall'Igna, dua keuntungan tersebut bisa membuat Repsol Honda kembali mendominasi MotoGP 2020.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Di video ini, host kondang kita @harryt_mr dari @mobilgede.id akan menjajal tractor head #HinoRanger 500 berbahan bakar CNG (Compressed Natural Gas) yang dibekali 8 tabung #CNG. Tes ini sekaligus menjadi tutorial nyetir tractor head bagi driver pemula. Tonton videonya sampai selesai untuk mendapatkan impresi nyetir Hino Ranger CNG ini. Lengkapnya, mampir ke Channel Youtube Mobil Gede ya! - Dan jangan lupa tekan tombol like, comment & share ya! Oiya pencet juga tombol subscribe dan loncengnya, supaya kami terus semangat mengulas dunia #mobilgede. Salam Mobil Gede, Makin Gede Makin Asyik! - ????: @harryt_mr ????: @patarisme - #MobilGede #MobilGedeID #Tractor #Traktor #TractorHead #Hino #HinoRanger #HinoRanger500 #HinoIndonesia #HinoID #Ranger500CNG #Otomotif #OtomotifGroup #GridNetwork

A post shared by Tabloid OTOMOTIF (@otomotifweekly) on