Otomotifnet.com - Yamaha dikabarkan melakukan recall untuk Aerox 155 dan FreeGo.
Recall itu terkait pergantian front stop switch pada sistem pengereman.
Tapi enggak semua Yamaha Aerox 155 dan Yamaha FreeGo yang dipanggil untuk recall front stop switch.
Untuk mengeceknya kalian bisa baca persyaratan dan ketentuan di bawah ini.
(Baca Juga: Yamaha Aerox dan FreeGo Direcall, Masalah di Switch Rem, Nomor Rangka Ini Bawa ke Bengkel)
Buat pemilik yang motornya termasuk dalam no rangka yang diharuskan recall enggak usah khawatir.
Syarat recall Yamaha Aerox 155 dan Yamaha FreeGo ini enggak ribet.
"Bikers tinggal bawa fotokopi KTP dan STNK saja," buka Anditia Gunawan, Service Advisor Yamaha DDS Cempaka Putih.
Kerusakan front stop switch ini tidak mempengaruhi sistem pengereman.
(Baca Juga: Yamaha NMAX 'Ngebut' di Solo, Penjualan di Atas Aerox, Sebulan Tembus 1.700 Unit)
Tetapi mempengaruhi nyala atau tidaknya lampu rem atau stoplamp saat tuas rem ditekan.
"Kalau front stop switch rusak efeknya lampu rem atau stoplamp jadi menyala terus," pungkas pria yang bengkelnya terletak di jalan Jl. Letjend Suprapto No.402, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
Penggantian front stop switch ini enggak memakan waktu yang lama.
Sebab hanya membuka batok kepala dan tinggal ganti front stop switch yang posisinya dekat master rem.