Vespa Primavera 150ie 3V Bengkak Jadi 195 Cc, Tenaga Tembus 18 dk

Antonius Yuliyanto - Sabtu, 4 April 2020 | 18:00 WIB

Upgrade performa Vespa Primavera untuk balap (Antonius Yuliyanto - )

Otomotifnet.com - Vespa Primavera keluaran 2016 ini dibangun untuk turun balap khusus Vespa oleh Tepepa Garage.

Ubahan fokus pada ketahanan motor, dengan performa konstan dari start sampai finish.

Persiapan dan seting mesin semuanya dilakukan oleh Tepepa Garage yang berlokasi di Jl. Karang Tengah I No.14, Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan tersebut.

Kelas yang akan diikuti yaitu 220 cc dan FFA.

(Baca Juga: BMW K1100LT Buntung, Serba Terbuka Tampil Nakal, Karya Builder Solo)

Seperti apa ubahan mesin yang memakan biaya sekitar Rp 10 jutaan, di luar ECU ini?

Yuk simak untuk detil ubahannya!
 
Piston

Indra dari Tepepa Garage tetap menggunakan blok standar sebagai dasar.

Namun, tidak dibiarkan begitu saja. Blok ini didural dan dipasang boring baru.

“Ditambah aluminium bulet kemudian di las dan dimasukkan boring,” jelas Indra dari Tepepa Garage.