Tunggangi Kawasaki ER-6n, Ganjar Pranowo Dicegat Relawan, Langsung 'Diinterogasi'

Ignatius Ferdian - Senin, 6 April 2020 | 21:10 WIB

Ganjar Pranowo menggunakan Kawasaki ER-6N dicegat tim relawan tanggap Corona di Kendal (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Sedang ramai video Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang sedang mengendarai Kawasaki ER-6n dicegat beberapa orang (6/4).

Diinformasikan beberapa orang yang menghentikan Ganjar Pranowo adalah petugas dari tim relawan tanggap virus corona Covid-19.

Dalam video yang beredar, iring-iringan rombongan motor gubernur berhenti.

Lalu, seorang petugas menanyakan nama dan keperluan Ganjar ke desa tersebut.

Baca Juga: Samsat Online Bantu Bayar Pajak Saat Pandemi Corona, Cara Mudah dan Cepat

"Namanya siapa? Tujuan kemana? Keperluan apa?" tanya seorang petugas.

Ganjar pun menjawab pertanyaan petugas.

Ia juga sempat mencuci tangan dengan cairan pembersih atau hand sanitizer yang diberikan petugas.

Tindakan ini dinilai bentuk ketegasan dari tim relawan bahwa siapa saja yang masuk ke desa tersebut akan didata dan diperiksa.

Baca Juga: Yamaha Jupiter Z Remuk, Pengendara Tergeletak Tak Bernyawa, Terjang Bak Truk Tronton