MG ZS Ignite A/T, di Bawah Rp 300 juta, Diajak Keliling Ibukota

F Yosi - Rabu, 27 Mei 2020 | 23:30 WIB

Ilustrasi MG ZS Ignite A/T saat diuji Otomotifnet.com (F Yosi - )

Sebagai penerus daya ke roda depan, ia dipadu transmisi otomatis 4-percepatan dengan sistem triptronic.

Asyiknya lagi, SUV dengan banderol cukup menggiurkan ini  juga kaya akan fitur-fitur zaman now.

Sebut saja untuk fitur safety, sistem pengereman sudah ABS + EBD, ada Brake Assist (BA), Curve Brake Control (CBC), hingga Stablity Control System (SCS) dengan Traction Control.

Di kabinnya pun telah disediakan panoramic sunroof, lalu lampu depannya menggunakan jenis HID dengan projector, plus dihiasi DRL LED.

F Yosi/Otomotifnet
Lampu utama mengusung jenis HID projector, dan dihiasi DRL LED

Lantas bagaimana dengan kenyamanan, handling, kemampuan akselerasi, konsumsi bahan bakar serta rasa berkendara mobil ini?

Kalau menurut pihak MG Motor Indonesia, MG ZS ini diklaim bakal memberikan kegembiraan dan kebebasan bagi setiap pengendaranya melalui konsep Brit Dynamic. 

Konsep Brit Dynamic ala MG ini ada 4 poin, yaitu meliputi desain, pengendalian, perfoma, serta keselamatan.

Tapi untuk hasil tes lengkapnya, panteng terus ya update beritanya di Tabloid OTOMOTIF edisi mendatang dan Otomotifnet.com.