Otomotifnet.com - Jika diperhatikan, kebanyakan moge memakai ban depan dengan ukuran lebar sama.
Umumnya moge dengan kapasitas mesin di atas 250 cc memakai ban dengan lebar 120 mm.
Kenapa bisa begitu ya, apakah sudah menjadi standarnya?
Dodi Yanto, New Production Development PT Gajah Tunggal Mandiri (Gajah Tunggal), produsen ban IRC, mengatakan tidak demikian.
Baca Juga: Ban Limbah Moge Murah Tapi Enggak Murahan, Kelewat Miring Patut Waspada
"Enggak ada sih aturan yang bilang begitu, tapi bisa jadi ukuran 120 dirasa para pabrikan sebagai ukuran paling optimal untuk motor-motor mereka," ujarnya, (2/6/20).
Pasalnya, ukuran ban depan yang terlalu kecil atau terlalu besar akan berpengaruh negatif terhadap handling motor.
Kalau terlalu kecil, motor akan terasa tidak stabil ketika melakukan pengereman dan saat menikung, juga lebih sulit dikontrol saat berada di jalanan yang lurus.
"Kalau terlalu gede, motor malah terasa berat dan enggak lincah ketika masuk tikungan," tukas pria yang akrab disapa Dodi tersebut.