"Produk All Purpose Cleaner banyak tersedia di toko perkakas maupun toko variasi dan pusat perawatan mobil," kata Samsudin, National Technical Advisor Astra Peugeot.
"Pastikan tidak pakai obat usir kerak yang biasa dijual di toko kimia," imbuhnya.
Cairan pembersih yang tidak tepat biasanya mengandung unsur acid yang dikhawatirkan akan merusak lapisan krom di logo dan emblem yang terbuat dari metal maupun plastik.
Selain itu, siapkan juga perangkat pendukung seperti cottonbud serta sikat gigi berbulu halus yang biasa dipakai untuk bayi.
Baca Juga: Astra Peugeot Tawarkan Perpanjangan Layanan PMP, Lebih Hemat Dari Service Biasa
Jika semua perlengkapan dan material cairan pembersih sudah siap, bisa langsung mulai dengan mengawali membersihkan area sekitar logo dengan air bersih.
Lalu semprotkan cairan pembersih secara merata di bagian logo yang akan dibersihkan.
Bisa disemprotkan agak banyak jika kotoran dirasa terlalu tebal.
Untuk proses perontokkan kerak, bisa dimulai dengan menggosokan sikat gigi bayi agar permukaan bodi tidak mudah tergores.