Cuci Interior & Ruang Mesin Sistem Uap, Jaminan Kinclong & Bebas Tikus

Andhika Arthawijaya - Kamis, 4 Juni 2020 | 13:25 WIB

Membersihkan ventilasi AC double blower Suzuki Ertiga dengan uap bertekanan. (Andhika Arthawijaya - )

“Semburan uap ini lah yang nantinya disemprotkan ke ruang mesin dan mesinnya,” terang pria ramah ini.

Menurut Hari lagi, air yang dimasukkan ke dalam mesin juga dicampur dengan cairan pembersih khusus.

“Semacam engine degreaser, tapi sama sekali tidak mengandung acid, sehingga aman buat logam yang ada ruang mesin,” tambahnya.

Nah, Otomotifnet.com pernah membuktikan hasil perawatan menggunakan metode ini di Suzuki Ertiga GX A/T keluaran 2013.

Baca Juga: Cuci Mesin Mobil Agar Bersih Tidak Dilarang , Tapi Hindari Cairan Ini!

Andhika Arthawijaya/Dok. OTOMOTIF
Proses membersihkan ruang mesin dengan uap air bertekanan tinggi yang dicampur pembersih bebas acid.

Bahkan tak hanya ruang mesin, membersihkan interior pun pakai metode fogging tersebut.

“Permukaan yang akan dibersihkan disemprot pakai uap panas bertekanan,”

“Bahkan bisa digunakan untuk membersihkan saluran AC,” Eko Mardiono, kordinator lapangan Suzuki Margonda kala itu.

Saat dicoba membersihkan sarung jok berbahan kulit sintetis, benar-benar ampuh membuat sarung jok jadi bersih kembali.