Info yang ditampilkan selain spidometer dan takometer, ada pula odometer, tripmeter, fuelmeter, suhu mesin dan info lampu-lampu, termasuk juga MIL dan ABS. Sayang minus jam.
Geser ke area kaki-kaki, seperti disebut di bagian handling, baik depan maupun belakang pakai suspensi ganda yang dilengkapi setelan preload.
Depan model ulir, kalau belakang model klik dengan 5 tingkat, standarnya di klik kedua.
Remnya cakram di kedua roda, sama-sama pakai kaliper 2 piston dan dikawal ABS.
Karakter remnya agak keras tapi gigitannya pakem. Dan kinerja ABS cukup lembut tak terlalu mengagetkan jari.
Nah kalau bicara kompartemen penyimpanan, Royal Alloy GP200S tak seperti skutik kebanyakan, karena terbilang minim.
Cuma ada laci di bawah setang, yang bisa muat botol minum, sarung tangan dan paling mentok jas hujan.