Otomotifnet.com - Bsa jadi incaran menarik, puluhan kendaraan dinas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus akan dilelang pada hari Selasa (30/6/2020) depan.
Lelang kendaraan tersebut terbagi menjadi lima paket dengan nilai awal penawaran mulai dari Rp 2,8 juta hingga Rp 65 juta per paketnya dengan pilihan Suzuki RC 100 sampai Honda Win.
Harga penawaran paling rendah adalah paket lima yang berisi 11 kendaraan roda dua seperti Suzuki RC 100 dengan harga awal Rp 2,8 juta.
Sedangkan yang paling tinggi adalah paket dua, berisi tujuh kendaraan roda empat yang ditawarkan mulai Rp 65 juta.
Baca Juga: Yamaha R15, V-Ixion, Honda BeAT, Vario dan Sonic Dilelang Murah, Nilai Limit Mulai Rp 1,1 Juta
Kepala Badan Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) Kabupaten Kudus, Eko Djumartono mengatakan, warga masyarakat yang tertarik mengikuti lelang dapat melihat barang tersebut di halaman pendopo Bupati Kudus.
"Silakan datang melihat secara langsung lokasi persisnya di sebelah pos Satpol PP Kantor Bupati Kudus," ucap Eko (27/6/2020).
Menurutnya, sejumlah kendaraan tersebut masih berfungsi meski dalam kondisi rusak sedang hingga berat.
"Kondisi apa adanya, memang ada yang kondisinya sudah rusak," tambah dia.
Baca Juga: IIMS Motobike Show Digelar Oktober 2020, Ada 90 Brands, Targetkan 24 Ribu Pengunjung
Bagi masyarakat yang berminat mengikuti lelang tersebut, bisa mendaftarkan diri melalui website Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL), www.lelang.go.id.
Tidak lupa juga peserta lelang diwajibkan untuk menyertakan foto KTP dan NPWP, kemudian membayar uang jaminan.
Setiap paket lelang memiliki uang jaminan berbeda-beda mulai dari Rp 1,1 juta hingga Rp 26 juta.
"Silahkan, ini terbuka untuk umum, untuk saat ini banyak yang melihat di kendaraan roda duanya," jelas Eko.
Baca Juga: Yamaha NMAX Hingga Honda Gold Wing Turing ke Kilometer 0, Pembuktian Part Kawahara
Salah satu paket yang menarik perhatian adalah kendaraan dinas roda dua dengan merek Honda Win.
Satu paket Honda Win tersebut berisi 19 unit motor, dengan harga penawaran awal sebesar Rp 9,1 juta.
Warga Kudus, Susanto (42) menjelaskan tertarik mengikuti lelang tersebut untuk mendapatkan motor Honda Win meski dalam kondisi yang tidak sempurna.
"Kondisinya wajar begini karena mungkin sudah lama tidak terpakai.
Baca Juga: Cara Bayar Denda Pelanggaran Jika Surat Tilang Dari Polisi Hilang
Tapi sebagian ada yang saya lihat masih bagus," ujarnya.
Susanto berencana mengajak temannya untuk bergabung mengikuti lelang tersebut, sehingga hasilnya bisa dibagi berdua.
"Saya sudah telepon teman, kondisinya ya beginilah. Tapi nanti bisa dijual lagi kalau dapat harga murah," jelasnya.