Benelli Jual Dua Skuter Listrik Oktober Besok, Desain Unik, Swing Arm Tunggal

Dimas Pradopo,Irsyaad Wijaya - Kamis, 2 Juli 2020 | 15:25 WIB

Skuter listrik Benelli yang dipakai Steven Kentjana, Direktur PT Benelli Motor Indonesia (Dimas Pradopo,Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - PT Benelli Motor Indonesia menyiapkan dua skuter tanpa bensin alias listrik untuk pasar Indonesia.

"Ada dua merek yang kita siapkan, Benelli & Keeway," buka Steven Kentjana, Direktur PT Benelli Motor Indonesia.

Kabar ini juga menegaskan, jika Benelli di Indonesia akan membawa merek motor baru yaitu Keeway.

Steven pun menjelaskan jika Benelli dan Keeway masih ada kedekatan.

Baca Juga: Benelli RFS 150 2020 Meluncur, Siap Tantang Supra GTR, Tampilan Kena Update

Instagram/@stevenkentjanaputra
Keeway E-Zi yang dipakai Steven Kentjana, Direktur PT Benelli Motor Indonesia

"Keeway dan Benelli itu di bawah Holding Company Geely dan QJ Motor," terangnya.

"Yang akan dipromosikan terlebih dahulu yang Keeway e-scooter dan setelah itu baru Benelli e-scooter," sambung pria ramah ini ketika dihubungi via aplikasi pesan singkat di social media.

Oke kita mulai dari yang pertama, mengusung merek Keeway bukan Benelli.

Untuk merek Keeway, tipe yang ditawarkan adalah Keeway E-Zi. Desainnya modern khas skuter listrik masa kini.