Nissan X-Trail Tahun 2002 Harga Cuma Rp 17 Juta, Surat Komplit

Ignatius Ferdian,Abdul Aziz Masindo - Kamis, 2 Juli 2020 | 22:55 WIB

Nissan X-Trail 2002 CBU (Ignatius Ferdian,Abdul Aziz Masindo - )

Otomotifnet.com - Bukan becandaan, uang Rp 17 juta sudah bisa boyong mobil tahun 2000-an, nissan X-Trail ini buktinya.

Karena banyak yang mempertanyakan memang uang Rp 17 juta bisa membeli mobil tapi mobil tua.

Tapi Sugianto dari Auto Clinic di Harapan Indah Bekasi, benar-benar menebus Nissan X-Trail tahun 2002 versi CBU seharga Rp 17 juta.

Nissan X-Trail T30 tahun 2002 versi CBU ini ditebus seharga Rp 17 juta, surat-suratnya lengkap, bahkan pajak tahunannya juga masih hidup.

Baca Juga: Nissan X-Trail Lawas, Keluaran Tahun 2002-2005, Dijual Mulai Rp 70 Jutaan

Kalau dilihat dari harga bisa dibilang enggak masuk akal, padahal harga pasaran bekas Nissan X-Trail T30 tahun 2002 masih di angka Rp 50-60 jutaan.

Setelah diteusuri apa yang bikin murah, Nissan X-Trail ini jadi korban teredam banjir hingga tersisa atapnya saja, yang artinya membeli mobil bekas terendam banjir.

Youtube: Otoseken
Nissan X-Trail 2002 CBU

Sugianto melalui channel Youtube Otoseken, mengaku telah melakukan perbaikan pada mobil ini dengan biaya perbaikan mencapai Rp 30 juta.

"Lumayan banyak yang diganti, ECU kita ganti, TCM (Transmission Control Module), puli alternator, bearing tensioner, dan motor fan," kata Sugianto dari Auto Clinic di Harapan Indah Bekasi melalui channel Youtube Otoseken.

Namun untuk silinder sampai throtle body juga disebut aman bahkan mobil juga sudah dibuat pergi keluar kota.

Lalu untuk interior ada daftar beberapa komponen yang diganti, AC Digital sampai speedometer.

Biar enggak penasaran cek langsung videonya di bawah ini!