Otomotifnet.com - Mitsubishi punya sedan legendaris yang regenerasi beberapa kali dan kerap podium di ajang reli dunia.
Sosoknya pasti tak asing yakni Mitsubishi Lancer Evolution yang akrab dipanggil Mitsubishi Evo atau Lancer Evo.
Mitsubishi Evo ini yang memberikan nama besar buat Lancer dan kejayaan di dunia reli.
Sejak pertama lahir pada 1973, Mitsubishi Lancer langsung diajak turun di ajang reli.
Baca Juga: Enggak Populer, Tapi Mitsubishi Lancer Cedia Sukses Membedakan Diri
Reli perdana yang diikuti dan dijuarai adalah Australian Southern Cross 1973 dengan menggunakan Mitsubishi Lancer 1600GSR.
Setelah itu beberapa reli kembali dijuarai oleh Mitsubishi Lancer 1600GSR seperti Australian Southern Cross 1974 dan East African Safari Rally 1974.
Apalagi ketika Mitsubishi menyerahkan kunci Lancer 1600GSR ke Andrew Cowan.
Pereli Skotlandia ini menjuarai Southercross Rally 5 tahun berturut-turut (1972-1976), empat kali menggunakan Mitsubishi lancer 1600GSR.