Test Ride Lengkap Kawasaki Ninja ZX-25R, Sensasi Mengendarai 51 PS!

Fariz Ibrahim,Antonius Yuliyanto - Minggu, 23 Agustus 2020 | 20:00 WIB

Test ride Kawasaki Ninja ZX-25R (Fariz Ibrahim,Antonius Yuliyanto - )

F. Yosi/otomotifnet.com
Test ride Kawasaki Ninja ZX-25R

Kawasaki Traction Control (KTRC) ada 3 pilihan level dan bisa dimatikan. Level 3 paling sensitif, 1 intervensi paling sedikit.

Pada praktiknya untuk harian, pakai level 1 juga cukup, mengingat torsi ZX-25R di putaran rendah tidak terlalu besar, jadi kemungkinan roda belakang selip saat buka gas kecil.

Bertenaga dan kencang, tapi ada yang perlu dimaklumi dari mesin 4 silinder, tentu saja suhunya yang sering bermain tinggi.

Untuk kondisi siang hari yang banyak stop and go temperatur mesin bermain di angka 96° C sampai 103° C.

F. Yosi/otomotifnet.com
Radiator cukup besar untuk mendinginkan mesin ZX-25R

Baca Juga: NMAX Tenaganya Lebih Nendang, Modal Rp 600 Ribu Tanpa Bore Up

Kipas radiatornya mulai hidup di 100° C dengan embusan yang cukup kencang. Tapi kalau jalan konstan jarang berhenti suhunya bisa bermain di bawah 95° C, bahkan saat hujan bisa di bawah 90° C.

Panasnya mesin cukup terasa di kedua paha dan betis, maklum 4 silinder brooo…

KONSUMSI BENSIN

Empat buah silindernya punya perbandingan kompresi 11,5:1. Sebaiknya memang pakai bensin dengan angka RON 95, namun selama pengetesan diisi yang lebih mudah dicari, RON 92.

Dan ternyata masih aman, tak ada gejala ngelitik. 

Baca Juga: aRacer RC Super2 untuk Vespa Sprint, Setting Lebih Akurat, Harga Rp 6 Jutaan