Hasil Lomba F1 Belgia 2020, Hamilton Juara Dihantui Kekhawatiran Ban

Toncil - Senin, 31 Agustus 2020 | 15:15 WIB

F1 Belgia 2020, kembali dikuasai duo Mercedes (Toncil - )

Otomotifnet.comF1 Belgia 2020 (30/08/2020) peraih podiumnya tidak berbeda dengan hasil kualifikasinya.

Posisi pertama ditempati Lewis Hamilton, diikuti rekan satu timnya, Valtteri Bottas di posisi dua.

Kemudian di podium 3 ada Max Verstappen dari Aston Martin Red Bull Racing.

Selepas start, Hamilton hanya bisa didekati Bottas sampai di tikungan pertama saja.

Baca Juga: Hasil Lomba F1 Spanyol, Hamilton Juara, Verstappen Tertinggal Jauh

Selanjutnya, pembalap Inggris itu terus melebarkan jaraknya.

Hingga akhirnya pada saat finish bisa unggul lebih dari 8 detik di depan Bottas.

Ini merupakan kemenangan ke-5 bagi Hamilton di F1 2020 ini. Serta menjadi kemenangan ke-4 selama berlaga di sirkuit Spa-Francorchamps, Belgia.

“Itu bukanlah balap yang termudah. Ketika saya berada di tikungan ke-5 di lap terakhir, ada vibrasi cukup kuat di mobil,”

“Kemudian ada lagi saat di tikungan terakhir. Ini membuat saya sedikit takut kejadian di Silverstone, Inggris terulang,” sebut Hamilton.

 

Ketika di Silverstone, Hamilton mengalami pecah ban kiri depan, tapi masih bisa menang.

Sementara itu, kemenangan pembalap nomor 44 itu juga diapresiasi oleh Bottas.

“Saya berharap bisa mendekati dia beberapa sektor, atau bahkan mencuri kemenganan darinya,”

“Tapi di Belgia ini dia sangat sempurna. Tidak ada kesalahan yang dibuat olehnya. Sehingga semua peluang tertutup,” komentar Bottas.

Duo Mercedes ini memang masih perkasa.

Hasil lomba

1. Lewis Hamilton – Mercedes AMG Petronas – 1:24.08,761
2. Valtteri Bottas – Mercedes AMG Petronas - +8,448
3. Max Verstappen – Aston Martin Red Bull Racing - +15,445
4. Daniel Ricciardo – Renault F1 - +18,877
5. Esteban Ocon – Renault F1 - +40,650