Puas jajal OPO, giliran menjajal fitur pintar ICC. Saat kondisi jalan tol lagi lengang, pengaturan kecepatan pada cruise control kami atur di 100 km/jam.
Spidometer yang semula di angka 80 km/jam, langsung beranjak naik secara otomatis hingga mencapai angka 100 km/jam, meski pedal gas tidak diinjak.
Namun setelah beberapa saat berlari di kecepatan 100 km/jam, dan di depan kami ada kendaraan lain yang berlari di bawah 100km/jam, tiba-tiba Nissan Kicks yang kendarai secara otomatis memperlambat atau menurunkan kecepatannya untuk menjaga jarak aman dari kendaraan di depan, dengan jarak sekitar 100 meter.
Itu tanpa kami injak rem.
Sebaliknya ketika mobil di depan makin mempercepat lajunya, kecepatan Nissan Kicks yang kami kendarai secara otomatis naik hingga mencapai 100 km/jam, dan kemudian konstan di angka tersebut. Keren!
Tak ketinggalan kami juga jajal fitur cerdas lainnya, yaitu Intelligent Emergency Braking.
Ketika fitur ini diaktifkan, secara otomatis sistem di mobil akan mengaktifkan pengereman ringan hingga darurat, ketika terdeteksi ada obyek di depan hingga sejauh 100 meter, sehingga resiko tabrakan bisa dihindari.
Bagitu pula dengan fitur Intelligent Forward Collison Warning.