AR Speed, Bengkel Korek Mesin Area Semarang, Ngedyno Cuma Rp 200 Ribu

Antonius Yuliyanto - Rabu, 14 Oktober 2020 | 22:25 WIB

Bengkel AR Speed Semarang (Antonius Yuliyanto - )

Otomotifnet.com - Buat bikers di area Semarang dan sekitarnya yang masih bingung saat mau ngoprek mesin, bengkel AR Speed bisa jadi salah satu rujukan.

Pencinta kecepatan pasti tak asing dengan nama besar AR Speed, bengkel balap milik Aar Wibowo ini ada sejak 1996.

Nah sekarang bengkel yang berada di Jl. Halmahera Raya, Gedanganak, Ungaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah ini diteruskan oleh sang anak, Arbi Caraka Satria Rahadhian.

Yang ditawarkan tetap, yaitu menyediakan jasa buat pencinta kecepatan.

Baca Juga: Mesin Dyno Buatan BRT Saat Diuji, Ternyata Bisa Layani Motor 600 cc!

Istimewa
Beragam jasa oprek mesin disediakan AR Speed Semarang

“Kami menerima engine tuning buat balap, adventure maupun speed touring, ECU tuning, service dan maintenance,” tutur Arbi Caraka Satria Rahadhian yang biasa disapa Satria.

Tak hanya itu, bengkel ini juga menerima remap ECU standar motor.

“Tapi sementara ini masih untuk remap ECU standar motor Honda, seperti CRF150L, CRF250, Sonic, CBR dan lainnya,” imbuh Satria.

Untuk remap ECU ini jasanya dipatok Rp 500 ribu, “Tapi sudah termasuk dyno,” terangnya.

 

Nah ternyata di AR Speed memang juga menyediakan alat ukur performa mesin, apalagi jika bukan dynamometer alias dyno test.

“Kami ada juga dyno test, dan di daerah Ungaran Semarang dan sekitarnya itu masih baru banget,” lanjut Satria.

“Dengan adanya dyno test, jadi bisa buat rujukan temen-temen bengkel, komunitas motor, dan mahasiswa yang mau test dyno,” imbuhnya.

Istimewa
Tersedia juga dyno test di bengkel AR Speed Semarang

Nah berapa sih jasa untuk dyno? Ternyata sangat terjangkau, “Biaya dyno per jam Rp 200 ribu,” terang Satria yang menggunakan dyno dari Rextor Pro Dyno.

Tapi perlu dicatat, kalau mau dyno hanya bisa Senin sampai Sabtu, “Minggu kami libur,” tutup pria 25 tahun yang juga kakak dari Irfan Ardiansyah, pembalap Astra Honda Racing Team yang berlaga di ARRC.

AR Speed: 0857-2755-7716