Berdasarkan data GAIKINDO, Suzuki Karimun Wagon R mengalami pertumbuhan sebesar 106 persen dari sisi wholesales dan 44 persen dari sisi retail sales, jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya.
"Meskipun pasar otomotif nasional belum stabil sepenuhnya karena kontraksi akibat pandemi, namun kami berharap Suzuki dapat terus mencatatkan perkembangan yang positif terhadap angka penjualan dan pangsa pasar melalui produk dan inovasi yang kami tawarkan," papar Dewi lagi.
"Baik untuk konsumen perorangan maupun untuk segmen fleet yang berkontribusi secara langsung dalam pemulihan aktivitas ekonomi nasional," pungkasnya.