Toyota Corolla Cross Hybrid Vs Nissan Kicks e-POWER, Biaya Servis Murah Yang Mana?

Trybowo Laksono,Ignatius Ferdian - Jumat, 30 Oktober 2020 | 20:35 WIB

Toyota Corolla Cross Hybrid VS Nissan Kicks e-POWER (Trybowo Laksono,Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Sama-sama mengusung teknologi hybrid, 2 SUV Nissan Kicks e-POWER dan Toyota Corolla Cross Hybrid cocok untuk dibandingkan.

Untuk banderol, Kicks dijual Rp 445 juta, sedangkan Toyota Corolla Cross Hybrid Rp 497,8 juta.

Kali ini yang dibahas adalah biaya yang diperlukan untuk melakukan perawatan.

Tentu pilihan terbaiknya adalah melakukan servis rutin di bengkel resmi.

Baca Juga: Nissan Kicks E-POWER Kalah Irit Tapi Lebih Kencang Dari Toyota Corolla Cross Hybrid

Lantas berapa biaya yang perlu dibayar konsumen untuk jarak tempuh 0-100 ribu km di bengkel resmi atau setara dengan waktu tempuh 5 tahun?

GridOto.com
Biaya servis Nissan Kicks e-POWER

Ternyata Kicks dan Corolla Cross Hybrid sama-sama memberlakukan gratis biaya jasa dan suku cadang untuk 0-50 ribu km. Asyik sekali.

Dan perhitungan keduanya baru dimulai di 60 ribu km.

Dari tabel yang kami dapat, servis 60 ribu km Kicks ada di angka Rp 1.607.540, sedangkan Corolla Cross Hybrid di Rp 1.751.940.

Baca Juga: Toyota Corolla Cross Hybrid Vs Nissan Kicks e-Power, Mana Lebih Kencang?