Mercedes-Benz GLB Edisi 50 Tahun, Dipamerkan di JamNas MB Club Indonesia

Rendy Surya - Rabu, 25 November 2020 | 15:55 WIB

Mercedes-Benz GLB Edition 50 dijual 50 unit saja (Rendy Surya - )

Otomotifnet.com - Mercedes-Benz Indonesia menyelenggarakan acara Edition 50 Exhibition yang merupakan persiapan dari acara Mercedes-Benz Club Indonesia Jambore Nasional ke-15 mendatang.

Edition 50 Exhibition merupakan tema yang dipilih oleh Mercedes-Benz dalam merayakaan momen keemasan selama 50 tahun eksistensinya di pasar Indonesia.

Pameran ini diselenggarakan mulai 23 November hingga 29 November 2020 di Mal @ Alam Sutera, Tangerang.

Sementara itu, acara Jambore Nasional ke-15 akan diselenggarakan pada hari Sabtu, 28 November 2020.

Baca Juga: Mercedes-Benz Merayakan 50 Tahun Perakitan Mobil Di Indonesia

Mercedes-Benz
Interior Mercedes-Benz GLB Edition 50

“Tahun ini Mercedes-Benz Indonesia merayakan 50 tahun di pasar otomotif Indonesia. Kami bangga karena dalam perjalanannya berdampingan dengan komunitas pemilik mobil Mercedes-Benz, yang setiap tahun jumlah anggotanya terus bertambah," ungkap Hari Arifianto, Deputy Director Marketing Communication & PR, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia dalam rilis resminya.

Dilanjutkan Hari, "Hal itulah yang menjadi motivasi untuk menawarkan pengalaman terbaik bagi pemilik dan calon pemilik pada Mercedes-Benz Edition 50 Exhibition dan Jambore Nasional XV yang diselenggarakan oleh Mercedes-Benz Club Indonesia pada 28 November 2020. 

Selain menjadi ajang berkumpulnya para pemilik dan entusias mobil Mercedes-Benz, pada acara yang berlangsung selama tujuh hari tersebut, para peserta dapat menikmati pameran mobil klasik Mercedes-Benz dari seluruh Indonesia dan Mercedes-Benz terbaru, termasuk GLB Edition 50 dan S-Class Edition 50.