Saat bersamaan, dari arah berlawanan melaju Honda BeAT yang dikendarai Bayu hingga akhirnya terjadi benturan keras.
Bayu Novianto pun terlempar keras dari Honda BeAT-nya dan mengalami luka robek pada dahi sebelah kiri, telinga mulut dan hidung mengeluarkan darah.
Korban dinyatakan meninggal di TKP. Sementara pengemudi Grand Vitara dalam keadaan selamat.
"Kemungkinan karena benturan yang cukup keras menyebabkan korban tersungkur," kata Kasubag Humas Polres Tabanan, Iptu I Nyoman Subagia, (2/12/20).
Baca Juga: Grand Vitara Remuk Pipi Kiri, Pecah Ban Hantam Trotoar Dan Tiang Baliho, Oli Berceceran
Subagia melanjutkan, korban dinyatakan meninggal dunia di TKP dengan kondisi mulut, hidung serta telinga mengeluarkan darah.
Selain itu, korban juga mengalami luka robek pada dahinya.
"Korban sudah dibawa ke RS kemarin. Pihak keluarga juga sudah dihubungi," tandasnya.