Ritual Cuci Kolong Mobil, Wajib Lakukan Di Musim Hujan, Ini Alasannya

Rendy Surya - Rabu, 9 Desember 2020 | 21:50 WIB

Undercarriage Cleaning, hilangkan kotoran yang menempel di kolong mobil (Rendy Surya - )

Bagian-bagian di bawah mobil yang termasuk dalam paket perawatan biasanya seperti kaki-kaki meliputi peranti rem, pelek, ban, per dan sokbreker hingga tangki dan pipa knalpot.

“Namun untuk beberapa bagian yang sensitif seperti sensor-sensor, kita biasanya diskusi dulu dengan pemilik mobilnya,” jelas Ricky.

Lantaran termasuk dalam pekerjaan detailing, biasanya salon mobil termasuk Clean N Tidy Serpong menggunakan kuas sebagai alat bantunya, terutama untuk bagian-bagian yang sulit dicapai.

“Agar lebih bersih, setelah proses pengeringan di lift hidrolik biasa, biasanya kita angkat mobil lagi di lift portable hidraulic untuk finishing dan cek akhir untuk bagian bagian yang mungkin masih tertinggal dengan bantuan cahaya dari lampu sorot 30 watt,” kata Ricky menjelaskan ritual Undercarriage Cleaning.

Clean N Tidy Serpong
Undercarriage Cleaning, hilangkan kotoran yang menempel di kolong mobil

Menurutnya lagi, untuk pengerjaan detailing bagian kolong seperti ini, rata-rata salon mobil butuh waktu 4-5 jam, “Itu biasanya tergantung kondisi dan keadaan mobilnya ya,” katanya lagi.

Untuk biaya, salon mobil rata-rata mengenakan biaya sekitar Rp 400 ribu untuk pelayanan seperti ini.

“Akan lebih baik kalau melakukan ritual ini minimal sebulan sekali agar kondisi kolong mobil tetap kinclong,” tutupnya.

Clean N Tidy Serpong, 6281212181753